Prastyaningsih, Ellyta (2019) ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN SKIZOFRENIA DENGAN MASALAH KEPERAWATAN ISOLASI SOSIAL DI UPT REHABILITASI SOSIAL BINA LARAS KEDIRI. ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN SKIZOFRENIA DENGAN MASALAH KEPERAWATAN ISOLASI SOSIAL DI UPT REHABILITASI SOSIAL BINA LARAS KEDIRI.
Text (ABSTRACT)
ELLYTA PRASTYANINGSIH ABSTRAK EDIT.pdf - Published Version Download (277kB) |
|
Text (JOURNAL)
JURNAL ISOLASI SOSIAL.pdf - Published Version Restricted to Registered users only Download (252kB) | Request a copy |
Abstract
Skizofrenia adalah gangguan kejiwaan dan kondisi medis yang mempengaruhi fungsi otak manusia, mempengaruhi fungsi normal kognitif, dan mempengaruhi emosional serta tingkah laku. Salah satunya Skizofrenia dengan isolasi sosial. Isolasi sosial adalah suatu kondisi dimana individu mengalami suatu penurunan atau bahkan tidak mampu sama sekali untuk berinteraksi dengan orang lain. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan asuhan keperawatan pada pasien skizofrenia dengan masalah keperawatan isolasi sosial di UPT Rehabilitasi Sosial Bina Laras Kediri. Metode yang digunakan dalam penelitian ini merupakan metode studi kasus. Penelitian studi kasus ini merupakan studi untuk mengeksplorasi diri perawat dalam asuhan keperawatan pada pasien skizofrenia dengan masalah keperawatan isolasi sosial. Selanjutnya pasien diobservasi selama 3 hari di UPT Rehabilitasi Sosial Bina Laras Kediri. Berdasarkan hasil penelitian, pada tanggal 21-23 Februari 2019 setelah dilakukan tindakan keperawatan 3x24 jam didapatkan hasil pengkajian yang berbeda, diagnosa yang sama, rencana tindakan yang sama. Hasil yang didapatkan dalam 3 kali kunjungan yaitu pencapaian strategi pelaksanaan pada kedua responden berbeda. Pada responden 1 pencapaian SP 2 dan pada responden 2 pencapaian SP 3. Dalam pencapaian yang berbeda peneliti memberikan strategi pelaksanaan yang berbeda. Kerjasama antar tim kesehatan dengan klien dan keluarga sangat diperlukan untuk membantu keberhasilan asuhan keperawatan pada klien isolasi sosial.. hal tersebut dapat dilakukan dengan komunikasi terapeutik.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Skizofrenia dengan Isolasi Sosial |
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine |
Depositing User: | STIKes Hutama Abdi Husada Tulungagung |
Date Deposited: | 04 Mar 2022 08:19 |
Last Modified: | 04 Mar 2022 08:19 |
URI: | http://repository.stikestulungagung.ac.id/id/eprint/224 |
Actions (login required)
View Item |