ASUHAN KEPERAWATAN LANSIA DENGAN MASALAH KEPERAWATAN GANGGUAN POLA TIDUR DI DESA TANJUNGSARI KECAMATAN BOYOLANGU KABUPATEN TULUNGAGUNG

Saputri, Ulfah Murni (2019) ASUHAN KEPERAWATAN LANSIA DENGAN MASALAH KEPERAWATAN GANGGUAN POLA TIDUR DI DESA TANJUNGSARI KECAMATAN BOYOLANGU KABUPATEN TULUNGAGUNG. ASUHAN KEPERAWATAN LANSIA DENGAN MASALAH KEPERAWATAN GANGGUAN POLA TIDUR DI DESA TANJUNGSARI KECAMATAN BOYOLANGU KABUPATEN TULUNGAGUNG.

[img] Text (ABSTRACT)
ULFAH MURNI SAPUTRI ABSTRAK EDIT.pdf - Published Version

Download (277kB)
[img] Text (JOURNAL)
JURNAL ULFAH MURNI SAPUTRI JADI.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (199kB) | Request a copy

Abstract

Menua adalah proses perubahan fisiologis yang terjadi pada setiap manusia. Menua bukanlah merupakan suatu penyakit tetapi merupakan proses berkurangnya daya tahan tubuh dalam menghadapi rangsangan dari dalam maupun luar tubuh. Proses penuaan membuat lansia mudah mengalami ganguan tidur, selain mengakibatkan perubahan normal pada pola tidur dan istirahat lansia. Gangguan pola tidur merupakan suatu kondisi yang ditandai dengan adanya ganggguan dalam jumlah, kualitas atau waktu tidur pada seorang individu. Tujuan penelitian ini untuk mengenali dan mempelajari asuhan keperawatan lansia yang mengalami gangguan pola tidur di Desa Tanjungsari Kecematan Boyolangu Kabupaten Tulungagung. Metode yang digunakan dalam karya tulis ilmiah ini adalah metode studi kasus. Penelitian studi kasus merupakan studi untuk mengeksplorasi diri perawatan dalam asuhan keperawatan lansia dengan masalah keperawatan gangguan pola tidur. Selanjutnya pasien diobservasi selama 3 kali kunjungan dirumah pasien. Dari hasil penelitian didapatkan bahwa terdapat beberapa perbedaan antara kedua kasus. Kasus 1 mengalami masalah sulit tidur karena kelelahan, banyak pikiran dan pusing karena mempunyai tekanan darah tinggi, sering terbangun saat tengah malam dan bangun lebih awal. Sedangkan pada kasus 2 mengalami masalah sulit tidur karena badannya keju linu, sering terbangun saat tengah malam, sering terbangun saat tengah malam. Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah lansia sering mengalami gangguan pola tidur, dan penyebab dari gangguan pola tidur tersebut berbeda-beda pada masing-masing individu, seperti gangguan pola tidur dapat depengaruhi oleh penyakit, lingkungan, motivasi, kelelahan, kecemasan, minuman beralkohol dan obat-obatan. Disinilah dibutuhkan asuhan keperawatan pada lansia yang mengalami gangguan pola tidur seperti menjelaskan tentang pentingnya tidur yang adekuat, mengatur pola tidur, mendiskusikan tentang teknik tidur yang baik, memberikan fasilitas sebagai pengantar tidur seperti membaca buku yang berguna untuk meningkatkan kualitas tidurnya.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Lansia, Gangguan Pola Tidur
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RT Nursing
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: STIKes Hutama Abdi Husada Tulungagung
Date Deposited: 08 Mar 2022 04:01
Last Modified: 08 Mar 2022 04:01
URI: http://repository.stikestulungagung.ac.id/id/eprint/259

Actions (login required)

View Item View Item